Sabtu, 25 Agustus 2018

Definisi Anggrek-Sudah Sejauh Mana Anda Mengetahui Tentang Bunga Anggrek?

Definisi Anggrek, Jenis-jenis Anggrek, Cara Perawatan Anggrek, Jual Anggrek Murah,  Jual Bibit Anggrek Murah

Indonesia memiliki kekayaan alam yang beragam dan diperkirakan terdapat sekitar 5.000 spesies anggrek (Sutiyoso dan Sarwono, 2004), setengah dari spesies anggrek tersebut terdapat di Papua, sedangkan 2.000 spesies lainnya terdapat di Kalimantan dan sisanya tersebar di pulau-pulau lain di Indonesia (Lubis, 2010). Jenis, ukuran, bentuk dan warna bunga anggrek berbeda-beda sesuai dengan habitat tumbuhnya (Agung, 2006).

Anggrek merupakan tanaman hias famili Orchidaceae yang menarik perhatian konsumen. Anggrek mempunyai nilai estetika yang tinggi dengan bentuk, ukuran dan warna bunganya yang sangat bervariasi. Daya tahan atau kesegaran bunga anggrek yang relatif lama menjadi faktor tingginya nilai ekonomi anggrek, sehingga memberikan prospek pasar yang cukup cerah dan meningkatkan minat para pemulia tanaman untuk menghasilkan anggrek hibrida baru. Produksi tanaman anggrek di Indonesia pada tahun 2015 adalah 21.514.789 tangkai. Angka ini menunjukkan bahwa anggrek berada pada posisi ketiga setelah krisan dan mawar (BPS, 2015).

Teknik kultur in vitro dilakukan untuk memenuhi kebutuhan anggrek Phalaenopsis dalam jumlah yang besar dan kualitas bunga yang seragam, (Young et a.l., 2001). Sebelum ditanam sebagai bibit dalam pot, bibit anggrek hasil perbanyakan in vitro memerlukan suatu tahap penyesuaian terhadap cekaman lingkungan yang baru, yang disebut tahap aklimatisasi. Aklimatisasi merupakan proses adaptasi tanaman asal in vitro yang sebelumnya di tumbuhkan di dalam botol kultur dengan suplai media yang lengkap.

Aklimatisasi juga merupakan proses pengkondisian planlet atau tunas mikro (jika pengakaran dilakukan secara ex vitro) di lingkungan baru yang aseptik di luar botol, dengan media sphagnum moss atau pakis sehingga planlet dapat bertahan (Yusnita, 2004). Protocorm yang sudah menjadi planlet harus segera di aklimatisasi dan dipindahkan ke dalam green house. Hal ini ditujukan agar planlet memiliki ruang tumbuh yang lebih baik. Pembibitan biasanya dilakukan di dalam green house untuk menciptakan kondisi lingkungan anggrek Phalaenopsis yang optimal, yaitu memiliki suhu berkisar antara 15-35 oC, kelembaban udara 70-80%, intensitas sinar matahari 12.000-20.000 lux, semi teduh atau semi naungan berkisar antara 15-30%.

Cara Perawatan Anggrek, Definisi Anggrek, Jenis-jenis Anggrek, Jual Anggrek Murah, Jual Bibit Anggrek Murah
Pembibitan Anggrek

Pengembangan usaha budidaya anggrek meliputi berbagai aspek pembibitan dan pemeliharaan. Aspek penting yang perlu diperhatikan adalah penanaman, media tanam, penyiraman, pengelolaan pemupukan, dan pengendalian hama dan penyakit, terutama pada fase pembibitan, baik saat tanaman masih ditanam dalam kompot maupun dalam individual pot. Pada fase ini, baik tidaknya pertumbuhan dan perkembangan tanaman yang dihasilkan pada fase selanjutnya sangat ditentukan. Tanaman dalam pembibitan berada pada fase vegetatif, dimana pembentukan akar, batang, dan daun diharapkan berlangsung dengan cepat. Pemupukan sangat perlu diperhatikan agar tanaman dapat tumbuh dan berkembang dengan baik. Selain itu, tanaman memerlukan pemeliharaan yang intensif, karena tanaman berada dalam kondisi adaptasi terhadap lingkungan setelah dikeluarkan dari dalam botol, terutama saat tanaman masih berada dalam kompot (Widiastoety, 2002).

Definisi Anggrek, Jenis-jenis Anggrek, Cara Perawatan Anggrek, Jual Anggrek Murah,  Jual Bibit Anggrek Murah



Tidak ada komentar:

Posting Komentar